Polsek Daik Lingga Amankan Upacara Hari Santri Nasional 2025 di Halaman Kantor Bupati

Jasa Pembuatan Lagu

Lingga, Jurnalkota.co.id

Kepolisian Sektor (Polsek) Daik Lingga menerjunkan personel untuk melaksanakan pengamanan upacara Hari Santri Nasional (HSN) 2025 yang digelar di halaman Kantor Bupati Lingga, Rabu (22/10/2025).

Kegiatan pengamanan ini bertujuan memastikan jalannya upacara berlangsung aman, tertib, dan lancar. Selain itu, momentum ini menjadi sarana mempererat sinergi antara kepolisian dengan masyarakat, khususnya kalangan pesantren dan tokoh agama di Kabupaten Lingga.

Kapolres Lingga AKBP Pahala Martua Nababan melalui Kapolsek Daik Lingga AKP Mayson Syafri mengatakan, pengamanan dilakukan secara menyeluruh mulai dari pengaturan arus lalu lintas, penjagaan lokasi acara, hingga pemantauan kedatangan peserta.

“Hari Santri merupakan momen penting untuk mengenang jasa para ulama dan santri dalam perjuangan kemerdekaan serta pembangunan bangsa. Untuk itu, kami hadir memberikan rasa aman agar peringatan ini berlangsung khidmat dan penuh makna,” ujar AKP Mayson.

Upacara peringatan HSN 2025 diikuti berbagai elemen masyarakat, mulai dari santri, tokoh agama, pimpinan pondok pesantren, unsur Forkopimda, hingga pelajar dan masyarakat umum. Seluruh peserta mengikuti rangkaian acara dengan khidmat yang mencerminkan nilai keagamaan, kebangsaan, dan semangat perjuangan santri.

AKP Mayson menambahkan, kehadiran Polri dalam peringatan Hari Santri tidak hanya sebagai pengaman, tetapi juga sebagai mitra strategis dalam mendukung kehidupan beragama yang damai dan harmonis di tengah masyarakat.

“Kami mengapresiasi peran para santri dan ulama dalam menjaga nilai-nilai keislaman serta memperkuat persatuan bangsa. Polsek Daik Lingga akan terus berkomitmen hadir bersama masyarakat dalam setiap momentum penting seperti ini,” tambahnya.

Kegiatan berlangsung aman dan mendapat sambutan positif dari peserta serta warga yang hadir. Pengamanan ditutup dengan apel konsolidasi sebagai bentuk evaluasi terhadap pelaksanaan tugas di lapangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *